Sambut Lebaran dan Cuti Bersama, Satpol PP Kepri Tingkatkan Pengaman

Tanjungpinang – Menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H dan Cuti bersama pegawai di Linglkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, Satuan Polisi Pamong Praja dan Penanggulangan Kebakaran meningkatkan pengamanan kawasan perkantoran Pulau Dompak.
Peningkatan pengamanan meliputi peningkatan Intensitas Patroli dan pengetatan penjagaan gedung perkantoran di kawasan Dompak dengan menurunkan regu jaga secara bergiliran melakukan penjagaan di pos – pos jaga selama 24 jam penuh.
Hal ini dilakukan dalam rangka mencegah gangguan ketertiban dan keamanan kawasan perkantoran pemerintah Provinsi Kepri karena pegawai pemerintah Provinsi Kepulauan Riau akan libur lebaran dan cuti bersama selama satu minggu mulai tamggal 19 – 25 April.
Demikian disampaikan oleh Kasatpol PP Hendiri Kurniadi, S.STP. M.Si dalam keteranganya usai membagikan bingkisan air minum kepada anggota Satpol PP di Markas Komando Satpol PP, Tanjung Siambang, Pulau Dompak, Selasa, (18/04).
“Dalam rangka antisipasi hal – hal yang tidak di inginkan, kami akan meningkatkan penjagaan kawasan perkantoran Pulau Dompak dan meningkatkan intensitas patroli selama libur cuti bersama,” tutur Kasat.
Ia juga mengingatkan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terutama yang berkantor di kawasan Dompak untuk memastikan kantor masing – masing sudah dalam kondisi aman dan terkunci serta menghimbau untuk tidak meninggal barang – barang dan dokumen – dokumen berharga di kantor selama cuti bersama.
“Kita menghimbau sebelum libur cuti bersama masing masing OPD memastikan keamanan kantor terutama arus listrik dan air, karena anggota kita tidak mempunyai akses masuk ke ruangan, ” pungkasnya.
Selain itu Kasatpol PP juga menugaskan tim pengamanan Taman Gurindam 12 selama bulan suci Ramadhan ini untuk melaksanakan kegiatan pengawasan dan patroli mulai pukul 15:00 s.d 23:00 Wib di kawsan tersebut.
Kegiatan ini di tujukan agar kawasan taman gurindam terutama area tugu daun sirih tetap sesuai pada peruntukannya.